Hadiri 2Tak Jeparadise Fest Vol. 2, Kapolda Jateng Berikan Himbauan Kamtibmas dan Promosikan Wisata Jepara
JEPARA, JATENGNOW.COM – Ribuan pecinta motor 2Tak dari berbagai daerah tumpah ruah di Pantai Kartini, Jepara, untuk menghadiri event 2Tak Jeparadise Fest Vol. 2, Minggu (30/6/2024). Acara yang meriah ini dihadiri oleh Kapolda Jawa Tengah, Irjen Pol Ahmad Luthfi, Pj. Bupati Jepara, Edy Supriyanta dan Kapolres Jepara.
Dalam sambutannya, Kapolda Luthfi menyampaikan apresiasinya atas terselenggaranya event yang disebutnya sebagai festival 2Tak terbesar di Indonesia. Beliau berharap kegiatan ini dapat mempererat persatuan dan kesatuan antar komunitas 2Tak dari berbagai daerah.
“Saya ucapkan terima kasih kepada panitia penyelenggara yang telah mengadakan event 2Tak yang terbesar di Indonesia, belum pernah ada event 2Tak yang dihadiri Kapolda dan seluruh PJU, lengkap dengan Kapolres, Bupati, serta Dandim,” ujar Luthfi.
Kapolda Luthfi juga mengingatkan para peserta untuk selalu menjaga ketertiban dan keamanan selama acara berlangsung. Beliau menghimbau agar para peserta tidak melakukan tindakan yang dapat mengganggu keamanan dan kenyamanan masyarakat.
“Saya titip pesan agar menjaga ketertiban, tidak usah grusa grusu, dan jangan ada gesekan. Kalau ada permasalahan di jalan segera lapor polisi, bila perlu minta dikawal ke tujuan masing-masing,” tandas Luthfi.
Luthfi kembali mengingatkan para pengguna motor 2Tak untuk selalu tertib dan mematuhi peraturan lalu lintas. Beliau menghimbau agar para pengendara 2Tak menggunakan helm dan kelengkapan berkendara lainnya dengan benar.
“Mari kita jadikan event ini sebagai ajang silaturahmi dan kebersamaan, serta sebagai pengingat untuk selalu tertib dan mematuhi peraturan lalu lintas,” pesan Luthfi.
Selain Kapolda Luthfi, Pj. Bupati Jepara Edy Supriyanta juga memanfaatkan kesempatan ini untuk mempromosikan potensi wisata Kabupaten Jepara. Beliau mengundang para komunitas 2Tak untuk kembali mengadakan event serupa di Jepara di masa depan.
“Meski Jepara adalah kota kecil, namun punya banyak obyek wisata yang bagus. Silahkan mengadakan event kegiatan besar di Kab. Jepara, akan kami dukung,” pungkas Edy.
2Tak Jeparadise Fest Vol. 2 dimeriahkan dengan berbagai kegiatan, seperti kontes kendaraan 2Tak, panggung hiburan, dan bazar UMKM. Para peserta juga dapat menikmati keindahan Pantai Kartini dan berwisata bersama keluarga dan teman-teman. (jn02)