TMMD Sengkuyung Tahap IV Sasaran Mojorembun, Fokus pada Pembangunan Infrastruktur Jalan

0

TMMD Sengkuyung Tahap IV Sasaran Mojorembun, Fokus pada Pembangunan Infrastruktur Jalan (JatengNOW/Miftah)

REMBANG, JATENGNOW.COM – Program TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) Sengkuyung tahap IV tahun anggaran 2024 resmi dibuka oleh Bupati Rembang H. Abdul Hafidz di Desa Mojorembun, Kecamatan Kaliori, Rabu (2/10/2024). Salah satu fokus utama dari program yang melibatkan lintas sektor ini adalah pembangunan jalan penghubung antara Desa Mojorembun dan Desa Maguan sepanjang 600 meter.

Dalam pembukaan program ini, Bupati Hafidz bersama Dandim 0720 Rembang, Letkol Inf Yudhi Yahya, serta jajaran Forum Komunikasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) lainnya melakukan pengecekan langsung ke lokasi jalan penghubung tersebut. Mereka juga secara simbolis melakukan peletakan batu pertama, menandai dimulainya pelaksanaan TMMD Sengkuyung tahap IV.

Bupati Hafidz menegaskan bahwa penentuan Desa Mojorembun sebagai sasaran TMMD adalah langkah yang tepat. “Mojorembun merupakan desa yang masih memerlukan banyak perbaikan, salah satunya akses jalan antar desa. InsyaAllah, jalan ini akan meningkatkan akses ekonomi, sosial, dan kebutuhan lainnya,” ujar Hafidz.

Pembangunan jalan ini akan dilaksanakan dengan metode makadam dan diapit oleh hamparan sawah luas yang akan mempermudah aktivitas warga, khususnya petani saat mengangkut hasil panen.

Program TMMD ini didukung dengan anggaran sebesar Rp 370 juta. Bupati Hafidz berharap dengan besaran anggaran tersebut, pelaksanaan proyek dapat berjalan tepat sasaran dan memberikan manfaat besar bagi masyarakat Mojorembun.

Kepala Desa Mojorembun, Suyanto, menyampaikan rasa terima kasihnya kepada Kodim 0720 dan Pemerintah Kabupaten Rembang karena telah memilih desanya sebagai lokasi sasaran TMMD. Ia mengakui bahwa jalan penghubung Mojorembun-Maguan mengalami penyempitan dan membutuhkan perbaikan segera.

“Pembangunan jalan ini akan sangat membantu petani dan anak-anak yang sekolah di Maguan. Hal ini juga akan mengurangi risiko kecelakaan atau hambatan dalam perjalanan,” ungkap Suyanto.

Selain pembangunan jalan, program TMMD Sengkuyung kali ini juga mencakup pembuatan talud, gorong-gorong, serta pembangunan fasilitas posyandu. Tak hanya kegiatan fisik, TMMD juga menyelenggarakan berbagai penyuluhan dan sosialisasi untuk warga sekitar. (jn05)

About Author

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *