Bupati Jepara Luncurkan Program “Ngantor di Desa” untuk Dekatkan Layanan Pemerintah ke Masyarakat

0
WhatsApp Image 2025-04-16 at 16.08.45_f5689e7a

Bupati Jepara Luncurkan Program “Ngantor di Desa” untuk Dekatkan Layanan Pemerintah ke Masyarakat (JatengNOW/Nurcahyo)

JEPARA, JATENGNOW.COM – Bupati Jepara Witiarso Utomo resmi meluncurkan program “Bupati Ngantor di Desa” dengan memulai kegiatan perdananya di Kecamatan Donorojo. Program ini merupakan inovasi baru untuk mendekatkan pelayanan pemerintahan kepada masyarakat desa sekaligus menggali potensi lokal secara langsung di lapangan.

Dalam kegiatan perdana yang dilaksanakan di Desa Sumberejo, Donorojo, Bupati menyampaikan bahwa program ini bukan sekadar kunjungan seremonial, melainkan forum dialog yang lebih mendalam untuk mendengarkan aspirasi warga serta meninjau langsung potensi dan permasalahan desa.

“Kita akan diskusi lebih dalam mengenai potensi yang ada di Sumberejo ini karena program ini pertama kali diluncurkan,” kata Witiarso saat berdialog dengan warga, Selasa (16/4/2025).

Warga terlihat antusias menyambut kehadiran Bupati dan rombongan. Kesempatan ini dimanfaatkan warga untuk menyampaikan berbagai aspirasi secara langsung, mulai dari kebutuhan infrastruktur hingga dukungan pengembangan usaha lokal.

Bupati mengungkapkan bahwa Kecamatan Donorojo memiliki banyak potensi yang layak dikembangkan, khususnya di sektor pertanian, perikanan, dan pariwisata. Ia menyoroti keberadaan objek wisata seperti Benteng Portugis dan Gua Manik sebagai aset yang bisa diintegrasikan dengan pengembangan wisata tematik berbasis aktivitas masyarakat.

“Jadi untuk wisatanya itu ada Benteng Portugis dan Gua Manik. Nanti kita coba juga kembangkan wisata lain yang berkaitan dengan pertanian dan perikanan,” tambahnya.

Ke depan, program “Bupati Ngantor di Desa” akan dijalankan secara bergilir di seluruh kecamatan di Kabupaten Jepara. Diharapkan, program ini mampu mempercepat respons pemerintah terhadap kebutuhan masyarakat dan mendorong pertumbuhan potensi lokal secara berkelanjutan. (jn02)

Penulis

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *