Pemkot Surakarta Pastikan Dukungan Penuh untuk Haul Habib Ali bin Muhammad Al Habsyi ke-114

Pemkot Surakarta Pastikan Dukungan Penuh untuk Haul Habib Ali bin Muhammad Al Habsyi ke-114 (JatengNOW/DOk)
SOLO, JATENGNOW.COM – Wali Kota Surakarta Respati Ardi memastikan dukungan penuh Pemerintah Kota Surakarta terhadap penyelenggaraan Haul Habib Ali bin Muhammad Al Habsyi ke-114 yang akan berlangsung di Masjid Riyadh, Pasar Kliwon. Hal itu disampaikan usai kunjungan tabayyun bersama Sekretaris Daerah Budi Murtono, jajaran pimpinan OPD terkait, serta Kapolresta Surakarta, Rabu (1/10/2025).
Rombongan melakukan silaturahmi ke Masjid Riyadh untuk bertemu Habib Alwi bin Ali Al Habsyi serta ke Majelis Ar Raudhah bersama Habib Novel bin Muhammad Alaydrus. Kunjungan ini sekaligus menegaskan kesiapan pemerintah daerah dalam mendukung kelancaran rangkaian kegiatan haul.
Berdasarkan informasi panitia, rangkaian acara dimulai dengan Rauhah pada 9–10 Oktober 2025 setelah Salat Ashar, dilanjutkan Maulid Subuh pada 11 Oktober 2025, dan puncak haul pada Ahad, 11 Oktober 2025 pukul 09.00 WIB di Masjid Riyadh. Ribuan jamaah dari berbagai daerah diperkirakan hadir langsung dalam perhelatan tersebut.
“Pemerintah Kota Surakarta akan mendukung penuh pelaksanaan Haul Habib Ali bin Muhammad Al-Habsyi tahun ini. Kami memastikan seluruh aspek, mulai dari keamanan, kebersihan, fasilitas, hingga dukungan pendanaan, dapat terpenuhi dengan baik. Pemkot juga akan mengupayakan dukungan CSR dari perusahaan-perusahaan di Solo agar kegiatan ini berjalan lancar tanpa membebani panitia dan jamaah,” ujar Respati.
Ia menambahkan, haul yang sudah menjadi tradisi keagamaan dan budaya masyarakat Solo harus mendapat perhatian dari pemerintah.
“Haul adalah bagian dari identitas spiritual dan budaya Kota Surakarta. Kami berharap acara ini berjalan khidmat, tertib, dan membawa keberkahan bagi masyarakat,” imbuhnya.
Selain dukungan dari Pemkot, panitia juga menyiapkan akses daring melalui kanal resmi Masjid Riyadh Solo di berbagai platform media sosial agar jamaah yang tidak hadir secara langsung tetap dapat mengikuti jalannya acara. (jn02)