Sudirman Said Terima Ikrar Dukungan Warga Boyolali untuk Pasangan Amin

0

Sudirman Said Terima Ikrar Dukungan Warga Boyolali untuk Pasangan Amin (JatengNOW/Dok)

BOYOLALI, JATENGNOW.COM – Co-Captain Executive Timnas AMIN, Sudirman Said, menerima ikrar dukungan bulat dari masyarakat Kabupaten Boyolali pada Rabu (24/1/2024). Acara yang bertajuk “Ikrar Gerakan Rakyat untuk Perubahan dan Konsolidasi Pemenangan AMIN di Boyolali” ini dihadiri oleh sekitar 600 perwakilan simpul relawan penggerak setempat.

Para perwakilan relawan tersebut mewakili berbagai lapisan masyarakat, termasuk kaum buruh, ojek online (ojol), tukang becak, petani, peternak, pengrajin, pedagang, guru honorer, komunitas perempuan, tokoh masyarakat dan agama, kelompok profesional, serta masyarakat umum Boyolali.

Usai menerima naskah ikrar dari rakyat Boyolali, yang akan diserahkan kepada paslon Anies-Cak Imin, Sudirman Said dalam sambutannya menyatakan apresiasi terhadap dukungan yang diberikan. Menurutnya, demokrasi yang baik berasal dari partisipasi rakyat, bukan mobilisasi massa.

“Hari ini, kita melihat partisipasi elemen buruh, petani dan nelayan, pengrajin, ojol, pedagang, peternak, kaum perempuan, dan kelompok profesional bergerak bersama,” ujar Sudirman dengan penuh semangat.

Dia menegaskan bahwa upaya menjadikan Anies Baswedan sebagai Presiden dan Muhaimin Iskandar sebagai Wakil Presiden melalui Pilpres 2024 didukung oleh rakyat. Dukungan ini muncul karena rakyat menginginkan perubahan yang membawa keadilan dan kemakmuran bersama.

“Ketika semuanya bergerak bersama, maka tidak ada yang mampu mengalahkan rakyat. Insya Allah, kita bergerak bersama untuk memenangkan pasangan nomor 01,” ujar mantan Menteri ESDM tersebut.

Sudirman menyoroti bahwa gerakan rakyat dalam mendukung pemenangan AMIN tidak terbatas pada Kabupaten Boyolali. Sebelumnya, fenomena dukungan rakyat untuk pasangan AMIN juga terjadi di berbagai kabupaten/kota di seluruh provinsi.

“Kami keliling Indonesia beberapa bulan terakhir dan menemukan fenomena dukungan rakyat dalam upaya memenangkan pasangan AMIN secara mandiri muncul di mana-mana,” lanjut Sudirman.

Dia menyampaikan bahwa pendukung AMIN dalam aktivitas kampanye bukanlah massa yang dimobilisasi, tetapi merupakan gerakan spontan yang melibatkan masyarakat dari berbagai lapisan sosial di Sumatera, Kalimantan, Jawa Barat, Jawa Timur, Jawa Tengah, dan daerah-daerah lainnya.

“Rakyat di mana-mana mengorganisir diri untuk memenangkan pemimpin yang dipercaya, yakni Anies dan Cak Imin,” tandasnya.

Sudirman juga menyoroti ketidakseimbangan ekonomi di tengah masyarakat, dengan sebagian kecil warga yang menguasai sebagian besar kemajuan perekonomian. Dia menyebutkan komitmen pasangan Anies dan Cak Imin untuk menyelesaikan ketidakseimbangan tersebut dan menjadikan keadilan sebagai pondasi kemajuan yang berkelanjutan. (jn02)

About Author

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *