VAR Perdana di Indonesia, Persis Solo dan Persita Siap Berlaga di Final EPA U-20 yang Bersejarah

0

VAR saat digunakan pada event Piala Dunia U-17 di Stadion Manahan (JatengNOW/Dok)

SOLO, JATENGNOW.COM – Sejarah baru akan terukir di sepak bola Indonesia saat Persis Solo U-20 menjamu Persita Tangerang U-20 di Final Elite Pro Academy (EPA) U-20 pada Kamis 7 Maret 2024. Pertandingan ini bukan hanya tentang perebutan gelar juara, tetapi juga menjadi tonggak sejarah baru bagi sepakbola Indonesia karena akan menjadi uji coba perdana penggunaan Video Assistant Referee (VAR).

Penggunaan VAR disambut positif kedua tim yang bertanding. Pelatih Persis Solo U-20, Alief Syahrizal, menyebut laga ini akan menjadi momen bersejarah bagi sepak bola Indonesia.

“Pertandingan besok akan menjadi laga yang spesial bagi semua yang terlibat. Ini adalah suatu momen bersejarah bagi sepak bola Indonesia dan itu akan dilakukan Persis Solo dan Persita Tangerang. Kami akan sangat bangga dan menunggu untuk pertandingan besok,” ujar Alief.

Pemain Persis Solo U-20, Ahmad Athalla, juga mengaku bangga menjadi bagian dari sejarah ini.

“Sangat menarik tentunya, karena ini pertama kali di Indonesia di usia muda. Ini buat pengalaman semua pemain baik Persis Solo ataupun Persita Tangerang,” tegasnya.

Pelatih Persita Tangerang U-20, Ilham Jaya Kesuma, mengatakan bahwa VAR akan menjadi sangat penting bagi perkembangan sepakbola Indonesia.

“Alhamdulillah besok ini akan uji coba, sisi baiknya, untuk ke depan sepak bola Indonesia, perwasitan dan permainan kita bisa meminimalkan kontroversi. Adanya VAR ini akan direkam, jadi kejadian-kejadian seperti di Liga 1 dan Liga 2 baik sengaja atau tidak akan terlihat,” urai legenda Persita Tangerang tersebut.

Meskipun begitu, Ilham berharap tidak terjadi kontroversi di laga final EPA U-20 ini.

“Tapi ini adalah final, tapi VAR ini kan masih uji coba ini kan mudah-mudahan tidak terjadi hal-hal yang kontroversial,” terang Ilham.

Pertandingan Persis Solo U-20 vs Persita Tangerang U-20 bukan hanya tentang perebutan gelar juara, tetapi juga menjadi tonggak sejarah baru bagi sepakbola Indonesia. Penggunaan VAR diharapkan dapat meningkatkan kualitas sepakbola Indonesia dan meminimalisasi kontroversi di lapangan.

Pertandingan final Elite Pro Academy (EPA) U-20 Persis Solo U-20 vs Persita Tangerang U-20 akan tersaji di Stadion Manahan Solo, Kamis 7 Maret 2024, kick off pukul 15.00 WIB. (jn02)

About Author

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *