Gerakan Pangan Murah Kembali Hadir di Temanggung, Bantu Masyarakat Dapatkan Sembako Terjangkau

0

Gerakan Pangan Murah Kembali Hadir di Temanggung, Bantu Masyarakat Dapatkan Sembako Terjangkau (JatengNOW/Dok)

TEMANGGUNG, JATENGNOW.COM – Pemerintah Kabupaten Temanggung bersama TP PKK dan Bulog kembali menggelar Gerakan Pangan Murah di dua lokasi, yaitu Kantor Kecamatan Tembarak dan Selopampang, pada Jumat (15/3/2024).

Penjabat (Pj) Ketua TP PKK Indira Prasmini Agung Prabowo mengatakan, Gerakan Pangan Murah bertujuan untuk membantu masyarakat mendapatkan bahan pokok dengan harga terjangkau dan menjaga ketersediaan bahan pangan.

Sembako yang disediakan kali ini meliputi beras SPHP, gula pasir, minyak goreng, telur, sirup, tepung, biskuit, dan produk lokal UMKM.

“Gerakan Pangan Murah kali ini bekerja sama dengan DKPPP untuk menyediakan 100 kg telur dengan harga Rp28.000 per kilogram di setiap kecamatan,” terang Indira.

Meskipun harga jual di bawah harga pasar, Indira memastikan kualitasnya tidak kalah bagus. TP PKK Kabupaten selalu melakukan monitoring di setiap kegiatan untuk memastikan kelancaran dan efektivitas program.

“Kami ingin memastikan harga yang diberikan benar-benar di bawah harga pasar dan mengetahui antusiasme masyarakat. Kami juga memantau kebutuhan apa saja yang diperlukan masyarakat,” tandasnya. (jn02)

About Author

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *