2.001 Pelanggar Ditilang Selama Operasi Keselamatan Candi 2024 di Solo

0

2.001 Pelanggar Ditilang Selama Operasi Keselamatan Candi 2024 di Solo (JatengNOW/Dok)

SOLO, JATENGNOW.COM – Sebanyak 2.001 pelanggar lalu lintas ditilang selama Operasi Keselamatan Candi 2024 di Kota Solo. Operasi yang berlangsung selama 14 hari ini fokus pada peningkatan ketertiban dan keselamatan berlalu lintas.

“Dari target 2.000 tilang, selama operasi Keselamatan Candi 2024 tercatat ada 2.001 pelanggar yang ditilang,” kata KBO Sat Lantas Polresta Surakarta Iptu Dewi.

Pelanggar didominasi oleh pengendara kendaraan roda dua, dengan jenis pelanggaran paling banyak adalah tidak memakai helm, tidak memasang spion, melawan arus lalu lintas, dan melanggar rambu-rambu.

Pelanggaran lain yang ditemukan selama operasi termasuk penggunaan knalpot brong dan pengendara di bawah umur.

“Pelanggar datang dari berbagai latar belakang, mulai dari karyawan swasta, pelajar, hingga ASN,” kata Iptu Dewi.

Kapolresta Surakarta Kombes Pol Iwan Saktiadi mengatakan bahwa patroli untuk menegakkan aturan keselamatan dan ketertiban berlalu lintas akan terus diintensifkan setelah Operasi Keselamatan Candi 2024.

“Masyarakat diharapkan selalu mematuhi rambu-rambu, menggunakan helm, dan tidak menggunakan knalpot tidak standar. Ingatlah, kecelakaan berawal dari pelanggaran lalu lintas,” pungkasnya. (jn02)

About Author

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *