Ahmad Luthfi Dapat Pesan Khusus dari Sinuwun Pakoe Boewono XIII untuk Revitalisasi Keraton Solo

0

Calon Gubernur (Cagub) Jawa Tengah, Ahmad Luthfi usai bertemu Pakoe Boewono XIII di Keraton Kasunanan Surakarta (JatengNOW/Kevin Rama)

SOLO, JATENGNOW.COM – Calon Gubernur (Cagub) Jawa Tengah, Ahmad Luthfi, mengunjungi Keraton Kasunanan Surakarta Hadiningrat untuk bersilaturahmi dengan Sampeyandalem Ingkang Sinuhun Kangjeng Susuhunan (SISKS) Pakoe Boewono XIII pada Kamis (21/11/2024). Pertemuan ini berlangsung secara tertutup di salah satu ruangan keraton.

Ahmad Luthfi tiba di lokasi sekitar pukul 18.00 WIB dan disambut langsung oleh pihak keraton. Dalam pertemuan tersebut, Sinuwun Pakoe Boewono XIII menyampaikan pesan khusus, meminta agar revitalisasi keraton menjadi salah satu perhatian utama jika Ahmad Luthfi terpilih sebagai gubernur Jawa Tengah.

Ahmad Luthfi mengungkapkan bahwa revitalisasi keraton penting tidak hanya untuk pelestarian budaya tetapi juga untuk pengembangan pariwisata di Jawa Tengah.

“Keraton adalah tetenger (ikon) Jawa Tengah. Memiliki kebudayaan dan tradisi yang luar biasa. Budayanya harus dilestarikan, dan pariwisatanya dikembangkan,” ujar mantan Kapolda Jateng tersebut.

Ia juga menambahkan bahwa revitalisasi keraton sejalan dengan program pemerintah pusat dan daerah yang ingin menjadikan keraton sebagai pusat kebudayaan dan pariwisata unggulan.

“Keraton memiliki potensi besar untuk menarik wisatawan dan menjadi salah satu motor penggerak ekonomi Jawa Tengah melalui sektor pariwisata,” jelasnya.

Selain menerima pesan khusus, Ahmad Luthfi juga meminta doa restu dari Sinuwun untuk pencalonannya di Pilgub Jateng 2024. Ia mengaku bahwa dukungan keraton menjadi penyemangat untuk menjalani kontestasi ini.

“Sejak saya menjadi Kapolresta Solo, hubungan saya dengan Sinuwun sudah terjalin baik. Saya bersyukur dapat kembali bersilaturahmi dan mendapat wejangan langsung dari beliau,” ungkap Luthfi.

Dalam kunjungan ini, Ahmad Luthfi mengenakan kemeja biru lengan pendek dan blangkon khas Jawa. Usai pertemuan, sejumlah abdi dalem dan warga keraton turut mengabadikan momen dengan berfoto bersama sang cagub.

Ahmad Luthfi, yang berpasangan dengan Taj Yasin Maimoen sebagai cawagub, optimis bahwa pelestarian budaya dan pengembangan pariwisata berbasis keraton akan menjadi salah satu program unggulan dalam upayanya memajukan Jawa Tengah.

Sidang revitalisasi keraton di masa depan diharapkan menjadi langkah strategis untuk memperkuat identitas budaya Jawa Tengah sekaligus memperkuat sektor pariwisata berbasis kearifan lokal. (jn02)

About Author

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *