Animo Peserta Meningkat, Popda Wushu SD/Sederajat Kota Solo 2025 Jadi Kejutan

0
WhatsApp Image 2025-02-14 at 16.35.18_70f19c58

Animo Peserta Meningkat, Popda Wushu SD/Sederajat Kota Solo 2025 Jadi Kejutan (JatengNOW/Dok)

SOLO, JATENGNOW.COM – Pekan Olahraga Pelajar Daerah (Popda) cabang olahraga wushu tingkat Sekolah Dasar (SD)/Sederajat Kota Solo tahun 2025 mencatat lonjakan jumlah peserta yang signifikan. Ketua Pengkot Wushu Kota Surakarta, Moeljoto Soetikno, mengungkapkan bahwa tahun ini jumlah peserta mencapai 55 atlet, jauh lebih banyak dibandingkan tahun-tahun sebelumnya yang hanya berkisar 30 peserta.

“Kejutannya dari jumlah peserta yang banyak, lalu juara barunya juga banyak. Ini luar biasa untuk pertumbuhan wushu khususnya di Kota Solo untuk tingkat paling rendah, sekolah dasar,” ujar Moeljoto, Jumat (13/2/2025).

Peningkatan ini dianggap sebagai tanda positif bagi perkembangan wushu di Kota Solo. Moeljoto berharap tren ini terus berlanjut pada Popda tahun depan dengan semakin banyak sekolah yang terlibat, baik melalui sasana baru maupun ekstrakurikuler wushu di sekolah-sekolah.

“Kami berharap bisa muncul sasana yang baru maupun dari ekstrakurikuler yang diadakan oleh pihak sekolah. Saat ini ekstrakurikuler yang diampu PMS kan baru tiga sampai empat sekolah saja. Harapan besar, PMS bisa menjaring sekolah lebih banyak,” tambahnya.

Sementara itu, Sekretaris Dinas Kepemudaan dan Olahraga (Dispora) Solo, Agus Martopo, menegaskan bahwa Popda menjadi wadah penting bagi pembinaan atlet muda yang berpotensi untuk berprestasi di tingkat yang lebih tinggi.

“Di jenjang Popda provinsi, Solo mampu mengirimkan atlet-atlet muda yang bisa mengharumkan nama baik daerah. Dispora akan selalu support kegiatan olahraga yang mampu mencetak prestasi,” kata Agus.

Dengan antusiasme yang terus meningkat, Popda Wushu SD/Sederajat Kota Solo 2025 menjadi ajang pembuktian bahwa wushu semakin diminati oleh pelajar dan memiliki potensi berkembang lebih luas di masa mendatang. (jn02)

About Author

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *