Bank Jateng Berusia 61 Tahun, Pj Gubernur Jateng Minta Lebih Gesit dan Lincah

0

Bank Jateng Berusia 61 Tahun, Pj Gubernur Jateng Minta Lebih Gesit dan Lincah (JatengNOW/Dok)

SEMARANG, JATENGNOW.COM – Memasuki usia ke-61, Penjabat (Pj) Gubernur Jawa Tengah, Nana Sudjana, mendorong Bank Jateng untuk meningkatkan inovasinya dalam membuat program dan perencanaan. Hal ini penting agar bank milik masyarakat Jawa Tengah ini dapat terus berkembang dan maju di era digital.

“Manajemen Bank Jateng perlu membuat perencanaan program melalui inovasi-inovasi. Perencanaan harus menyesuaikan dengan zaman,” kata Nana saat menghadiri acara Fun Walk Bank Jateng di Kota Semarang, Sabtu (9/3).

Acara Fun Walk yang diikuti oleh ratusan peserta ini merupakan kegiatan pembuka rangkaian peringatan ulang tahun ke-61 Bank Jateng.

Nana menekankan bahwa pengelolaan perusahaan modern harus dilakukan dengan gesit, lincah, dan berkembang (Gemilang), sesuai dengan tagline HUT ke-61 Bank Jateng. Semangat ini perlu ditanamkan dan dipedomani oleh seluruh karyawan Bank Jateng.

Pada kesempatan ini, Nana juga mengapresiasi Bank Jateng atas penyaluran CSR melalui bakti sosial. Bantuan CSR diberikan kepada 15 panti asuhan dan yayasan senilai Rp225 juta, biaya pendidikan bagi 44 siswa senilai Rp66 juta, bantuan untuk 10 pengemudi becak senilai Rp17,5 juta, dan 10 penyapu jalan senilai Rp17,5 juta.

“Saya mengapresiasi Bank Jateng yang selalu peduli terhadap masyarakat. Semoga Bank Jateng terus maju dan memberikan manfaat bagi masyarakat Jawa Tengah,” ujar Nana. (jn02)

About Author

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *