Bantuan Diskominfo Jateng Bantu Turunkan Angka Stunting Turun 31,25 Persen di Desa Panusupan Purbalingga

0

Bantuan Diskominfo Jateng Bantu Turunkan Angka Stunting di Desa Panusupan Purbalingga (JatengNOW/Dok.)

PURBALINGGA, JATENGNOW.COM – Dinas Komunikasi dan Informatika (Diskominfo) Provinsi Jawa Tengah telah resmi mengakhiri program satu OPD satu desa dampingan di Desa Panusupan, Kecamatan Rembang, Kabupaten Purbalingga. Selama setahun mendampingi desa tersebut, Diskominfo Jateng telah memberikan berbagai bantuan, baik produktif maupun konsumtif.

Salah satu hasil yang dicapai adalah penurunan angka stunting di Desa Panusupan. Berdasarkan data dari Pemerintah Desa Panusupan, pada awal 2023, jumlah anak stunting di desa tersebut mencapai 80 orang. Namun, setelah setahun didampingi Diskominfo Jateng, angka stunting turun menjadi 55 orang.

Menurut Kepala Diskominfo Jateng, Iswahyudi, penurunan angka stunting di Desa Panusupan tidak terlepas dari bantuan yang diberikan Diskominfo Jateng, di antaranya bantuan makanan sehat bagi anak stunting.

“Mulanya, di sini ada 80 anak stunting kini turun jadi 55 anak. Alhamdulillah ada penurunan berkat bantuan dari Diskominfo Jateng,” kata Iswahyudi.

Selain itu, Diskominfo Jateng juga memberikan bantuan produktif kepada warga Desa Panusupan, di antaranya pelatihan pembuatan makanan ringan dari bahan lokal, pelatihan pembuatan pupuk, dan penyediaan jaringan internet.

“Dari 2023 kami dari Diskominfo Jateng memberikan bantuan produktif berupa, pelatihan pembuatan makanan ringan dari bahan lokal, pelatihan pembuatan pupuk. Sampai penyediaan jaringan internet, yang banyak kegunaannya untuk komunikasi dan pengembangan usaha,” ujar Iswahyudi.

Kepala Desa Panusupan, Surismi, mengaku bersyukur atas bantuan yang telah diberikan Diskominfo Jateng. Ia berharap, bantuan tersebut dapat membantu warganya untuk keluar dari kemiskinan.

“Internet sudah banyak dipakai dan gunanya banyak dari komunikasi hingga layanan warga. RTLH kami dapat 22 unit. Setiap kali rombongan Diskominfo berkunjung juga ada bantuan paket sembako,” tuturnya.

Surismi juga berharap, jalinan kerja sama antara Diskominfo Jateng dan Desa Panusupan dapat terus terjalin, meskipun program satu OPD satu desa dampingan telah berakhir.

“Saya terima kasih besar bahwa Panusupan dapat ddidampingi Diskominfo Jateng. Kami berharap meningkatkan kesejahteraan warga kami,” pungkas Surismi. (JN02)

About Author

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *