Calon Gubernur Jateng Ahmad Luthfi Gagas Kompetisi E-Sport Per Kecamatan untuk Generasi Muda
SUKOHARJO, JATENGNOW.COM – Olahraga e-sport menjadi salah satu fokus pengembangan bagi Calon Gubernur Jawa Tengah, Ahmad Luthfi. Ia telah menginisiasi kompetisi e-sport yang akan digelar di setiap kecamatan, yang dinilai menarik bagi kalangan anak muda, khususnya generasi milenial dan zilenial.
Ahmad Luthfi mengungkapkan bahwa olahraga e-sport, yang kini semakin digemari oleh anak-anak muda, tidak hanya sekadar hobi, tetapi juga dapat menghasilkan atlet-atlet e-sport berbakat dari Jawa Tengah.
“Ini menarik sekali. Jadi anak-anak muda kumpul dan mengasah kemampuan untuk e-sport. Bisa jadi atlet nantinya,” ungkapnya saat mengunjungi Mobile Legend e-Sport Competition di Angkringan Wedhangun, Sukoharjo, pada Minggu (29/9/2024) malam.
Kompetisi ini diadakan oleh Balamuda Sukoharjo, sebuah komunitas relawan yang mendukung pasangan Ahmad Luthfi dan Taj Yasin Maimoen. Dalam acara tersebut, peserta yang terbagi menjadi beberapa tim saling beradu keterampilan dan kerja sama untuk meraih kemenangan.
Melihat antusiasme yang tinggi dari peserta, Ahmad Luthfi berencana untuk memperluas acara serupa ke seluruh kecamatan di Jawa Tengah.
“Seluruh kecamatan akan ada seperti ini. Kita akan bikin acara yang lebih besar lagi, tapi saya perlu belajar dulu,” candanya kepada anak-anak muda yang hadir.
Ketua Balamuda Sukoharjo, Indra Laksana, menambahkan bahwa turnamen e-sport seperti ini masih kurang mendapatkan perhatian dan sering dipandang sebelah mata oleh orang tua.
“Cah enom kok nge-game wae, meh dadi opo. Padahal potensinya besar,” ujarnya, menekankan pentingnya dukungan terhadap anak-anak muda dalam mengembangkan bakat mereka.
Saat ini, belum ada tim e-sport yang kuat di Jawa Tengah. Dengan diadakannya kompetisi secara rutin, diharapkan dapat meningkatkan keterampilan para peserta. Salah satu peserta, Isbah Abi Fauzan, menyatakan bahwa ia sangat senang dengan adanya kompetisi ini.
“Bisa mengasah skill, dan juga berkumpul dengan teman-teman. Selain itu, ada hadiah jika menang,” tuturnya.
Dengan langkah ini, Ahmad Luthfi berharap dapat mendorong minat dan bakat generasi muda di bidang e-sport, serta mengubah pandangan masyarakat terhadap olahraga ini sebagai potensi yang berharga. (jn02)