Dewa United Mantap di Papan Atas, Egy Maulana Vikri Tegaskan Target Lebih Tinggi

0
image

Dewa United Mantap di Papan Atas, Egy Maulana Vikri Tegaskan Target Lebih Tinggi (JatengNOW/Dok. LIB)

BOGOR, JATENGNOW.COM – Dewa United FC kembali menunjukkan performa solid setelah mengalahkan Persebaya Surabaya dengan skor 2-0 pada pekan ke-24 BRI Liga 1 2024/25 di Stadion Pakansari, Bogor, Jumat (21/2). Kemenangan ini menjadi bukti kebangkitan tim berjuluk Banten Warrior setelah sempat tersandung di laga sebelumnya.

Penyerang sayap Dewa United, Egy Maulana Vikri, mengungkapkan rasa syukur atas kemenangan ini. Menurutnya, hasil maksimal ini telah diprediksi sejak awal sebagai bentuk kebangkitan setelah kekalahan dari Madura United pada laga sebelumnya.

“Alhamdulillah untuk tiga poin hari ini. Kami sudah memprediksi ini karena di pertandingan terakhir sempat jatuh, tetapi hari ini kami bangkit dan membuktikan bahwa kami bisa,” ujar Egy yang dinobatkan sebagai Player of The Match.

Sebelum takluk dari Madura United, Dewa United mencatat lima kemenangan beruntun atas tim-tim besar seperti Persija Jakarta, PSIS Semarang, Persib Bandung, PSM Makassar, dan Arema FC. Egy pun mengungkapkan bahwa kunci kebangkitan timnya terletak pada kekompakan dan kerja sama yang kuat di dalam skuad.

“Kami selalu bersama. Walaupun ada kesalahan atau kekurangan, kami saling mendukung dan bermain sebagai tim, bukan secara individu,” lanjut pemain Timnas Indonesia itu.

Kemenangan atas Persebaya membawa Dewa United mengoleksi 43 poin dan menempati posisi kedua klasemen sementara. Namun, Egy menegaskan bahwa timnya tidak ingin berhenti di posisi tersebut.

“Sejak awal tahun, target pelatih adalah empat besar. Tapi sekarang kami ada di posisi kedua, ini sangat bagus. Namun, kami ingin lebih. Apa pun yang terjadi, kami harus terus berusaha dan tetap konsisten untuk mencapai puncak,” tegasnya.

Dengan performa yang semakin solid, Dewa United bertekad mempertahankan tren positif demi memastikan tempat di papan atas hingga akhir musim. (jn02)

About Author

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *