Gelar Kampanye Akbar di Solo, Ahmad Luthfi: Jokowi Mendukung Kami
SOLO, JATENGNOW.COM – Pasangan calon gubernur dan wakil gubernur Jawa Tengah nomor urut 02, Ahmad Luthfi dan Taj Yasin Maimoen, menggelar kampanye akbar di Benteng Vastenburg, Solo, Minggu (17/11/2024). Acara tersebut dihadiri ribuan pendukung dari koalisi partai politik, relawan, dan masyarakat.
Sebelum tiba di lokasi kampanye, pasangan Luthfi-Yasin mengikuti kirab keliling Solo menaiki kereta kuda, dikawal pasukan berkuda dari pimpinan partai politik di Jawa Tengah. Kirab yang dimulai dari Hotel Horizon Aziza Solo melewati sejumlah titik, seperti Alun-Alun Utara, Bundaran Gladak, dan Balai Kota Solo, sebelum berakhir di Benteng Vastenburg.
Kirab dimeriahkan oleh berbagai atraksi seni tradisional, termasuk reog, egrang, drumband, gamelan, dan barongsai. Beberapa pimpinan partai politik yang turut hadir antara lain Ketua DPD Partai Gerindra Jateng Sudaryono, Ketua DPW PKB Jateng KH Yusuf Chudlori, Ketua DPW PKS Jateng Muhammad Afif, Ketua DPW PPP Jateng Masruhan Samsurie, dan Ketua DPW Demokrat Jateng Rinto Subekti.
Acara ini juga dimeriahkan oleh kehadiran sejumlah artis Ibu Kota, seperti Raffi Ahmad, Gading Marten, Celine Evangelista, Inara Rusli, Harris Vriza, dan Ria Ricis, yang ikut memberikan semangat kepada para pendukung.
Dalam orasinya, Ahmad Luthfi menyebut bahwa Presiden Joko Widodo mendukung pasangan nomor urut 02.
“Bapak Jokowi telah memberikan kesempatan kepada kami untuk sarapan bersama dan mendukung saya serta Gus Yasin. Dukungan ini bukan hanya untuk Solo, tetapi juga untuk wilayah lain seperti Grobogan dan Blora,” ujar Luthfi.
Luthfi juga menyampaikan terima kasih kepada 15 partai politik yang tergabung dalam Koalisi Indonesia Maju Plus atas dukungan mereka dalam Pilkada Jawa Tengah 2024.
“Kami berkomitmen menjadikan Jawa Tengah sebagai lumbung pangan nasional dan mendorong pembangunan berkelanjutan untuk mewujudkan Indonesia Emas 2045,” tambahnya.
Luthfi kemudian meminta doa restu dari masyarakat Jawa Tengah untuk memenangkan Pilkada pada 27 November 2024.
“Saya bersama Gus Yasin memohon doa dan dukungan. Ajak tetangga dan kerabat untuk memilih kami pada hari pemungutan suara nanti,” pungkasnya sebelum melanjutkan agenda kampanye di Grobogan dan Blora. (jn02)