Hadinata Batik Pamerkan Keindahan Tradisi dalam Koleksi “Ethno Contemporary” di Urban Fashion 2024

0
image-62

Hadinata Batik Pamerkan Keindahan Tradisi dalam Koleksi "Ethno Contemporary" di Urban Fashion 2024 (JatengNOW/Dok)

SOLO, JATENGNOW.COM – Hadinata Batik kembali menjadi sorotan dalam dunia fashion dengan meluncurkan koleksi terbaru bertajuk “Ethno Contemporary” pada ajang Urban Fashion 2024. Gelaran ini berlangsung di Balai Pangenggar, Taman Balekambang, Solo, pada Sabtu (23/11/2024).

Mengusung tema perpaduan tradisi dan inovasi, koleksi ini dirancang untuk mengangkat batik sebagai bagian dari mode urban yang tetap mempertahankan nilai budaya tetapi relevan dengan gaya modern.

Direktur Kreatif Hadinata Batik, Indra Syahri, menjelaskan bahwa koleksi ini merupakan interpretasi tentang bagaimana batik bisa selaras dengan dinamika kehidupan perkotaan.

“Ethno Contemporary adalah wujud komitmen kami untuk memadukan estetika dengan makna budaya yang mendalam, menghadirkan batik sebagai elemen mode yang fleksibel dan berkelas,” ungkap Indra.

Koleksi ini menggabungkan motif batik klasik dengan potongan busana modern yang dirancang untuk memenuhi kebutuhan generasi muda. Hadinata Batik menawarkan desain yang cocok untuk berbagai aktivitas, mulai dari kasual hingga semi-formal. Warna-warna earthy yang dipadukan dengan corak batik tradisional memberi kesan elegan sekaligus trendi.

Kehadiran Hadinata Batik di Urban Fashion 2024 menegaskan peran pentingnya dalam menginspirasi masyarakat untuk mencintai warisan budaya melalui fashion. Acara ini menghadirkan 36 brand dan desainer ternama yang berkontribusi dalam memadukan budaya lokal dengan tren global.

Balai Pangenggar, sebagai lokasi yang memiliki nilai sejarah, memberikan suasana yang sejalan dengan misi Hadinata Batik untuk merayakan dan melestarikan budaya lokal.

Urban Fashion 2024 menjadi ajang bagi Hadinata Batik untuk memperkenalkan batik sebagai bagian integral dari gaya hidup modern tanpa menghilangkan esensi budaya yang telah diwariskan selama berabad-abad. (jn02)

Penulis

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *