HASIL Liga 1: Transisi Bertahan Persis Solo Kacau, Malut United Dominasi Laga dengan Kemenangan 3-0
TERNATE, JATENGNOW.COM – Persis Solo harus menelan kekalahan telak 0-3 dari tuan rumah Malut United pada pertandingan pekan ke-11 BRI Liga 1 2024/2025 yang berlangsung di Stadion Gelora Kie Raha, Kota Ternate, Kamis (21/11/2024) malam WIB. Kemenangan tuan rumah tercipta berkat efektivitas transisi cepat dan serangan sayap yang memanfaatkan kelemahan bertahan Persis.
Pelatih Persis Solo, Muhammad Hanafing Ibrahim, mengakui bahwa transisi bertahan timnya menjadi titik kelemahan yang dimanfaatkan dengan baik oleh Malut United.
“Yang menjadi salah satu titik kelemahan kita yakni dari transisi menyerang ke bertahan. Malut United punya transisi menyerang lewat flank yang menghasilkan gol pertama,” ujar Hanafing seusai pertandingan.
Gol pertama tercipta pada menit ke-53 lewat Diego Maximo Martinez, yang disusul gol kedua pada menit ke-67, juga dari Martinez. Gol penutup datang pada menit ke-80 dari Yakob Sayuri, yang menggandakan keunggulan setelah sebelumnya menyumbang assist untuk gol pertama. Hanafing menambahkan, meskipun permainan kedua tim terlihat imbang, Malut United lebih efektif dalam memanfaatkan peluang yang tercipta.
Seluruh gol Malut United berasal dari penetrasi melalui area sayap. Dengan mengandalkan kecepatan dan ketajaman winger mereka, Malut United berhasil menciptakan ancaman berbahaya yang berujung gol.
“Tiga kebobolan ini semuanya tercipta lewat situasi transisi yang berasal dari sayap. Kami memang lemah di area situ,” kata Hanafing.
Salah satu kunci kemenangan Malut United adalah peran pemain pengganti, khususnya Yakob dan Yance Sayuri. Yakob, yang turun pada babak kedua, tidak hanya menyumbang assist untuk gol pertama, tetapi juga mencetak gol ketiga setelah menerima umpan dari Rifal Lastori. Sementara Yance memberikan assist untuk gol kedua. Hanafing mengakui bahwa pergantian pemain lawan sangat efektif dalam merubah jalannya pertandingan.
“Malut United bisa memanfaatkan supersub. Setelah pergantian pemain, pemain-pemain pengganti inilah yang memberikan umpan bagus. Ini yang kurang diantisipasi,” ujar Hanafing.
Meski kalah telak, gelandang Persis Solo, Sutanto Tan, menyatakan bahwa timnya akan segera berbenah. Ia memastikan bahwa kesalahan yang sama tidak akan terulang di laga berikutnya.
“Kami akan berusaha memperbaiki semuanya saat kembali pulang ke Solo. Untuk pertandingan berikutnya, ini tidak boleh terjadi lagi,” ungkap Sutanto Tan.
Persis Solo kini akan bersiap untuk laga kandang menghadapi Barito Putera pada pekan ke-12 BRI Liga 1 2024/2025, yang dijadwalkan berlangsung di Stadion Manahan, Solo, pada Selasa (3/12/2024) pukul 19.00 WIB. (jn02)