Kapolda Jateng Tinjau Kesiapan Polres untuk Pengamanan Pilkada 2024
SEMARANG, JATENGNOW.COM — Kapolda Jawa Tengah, Irjen Pol Ribut Hari Wibowo, mengunjungi sejumlah polres di wilayah Jawa Tengah untuk meninjau kesiapan dalam menghadapi Pilkada Serentak 2024. Kunjungan ini bertujuan memastikan bahwa seluruh polres siap menjaga keamanan dan ketertiban selama proses Pilkada. Adapun polres yang dikunjungi adalah Polres Jepara, Polresta Pati, dan Polres Blora.
Dalam kunjungan tersebut, Kapolda didampingi Ketua Bhayangkari Daerah Jawa Tengah, Ny. Diana Ribut Hari Wibowo. Di Polres Jepara, Kapolda menyampaikan bahwa kunjungan ini juga merupakan ajang silaturahmi dan pemantauan langsung kondisi lapangan. Ia menegaskan pentingnya keamanan dalam Pilkada sebagai faktor utama kenyamanan masyarakat.
“Pilkada Serentak 2024 sudah di depan mata, dan tugas kita memastikan kelancaran serta keamanan prosesnya. Keamanan Pilkada adalah kunci kenyamanan masyarakat,” ujarnya.
Kapolda menekankan agar setiap polres memperketat pengawasan logistik pemilu, khususnya surat dan kotak suara yang saat ini memasuki proses pelipatan. Ia meminta seluruh personel untuk melakukan pengamanan ketat guna menghindari potensi gangguan yang dapat mencederai proses Pilkada.
Sinergi dengan berbagai pihak terkait juga menjadi arahan Kapolda, untuk memastikan pelaksanaan Pilkada berlangsung aman dan kondusif di seluruh wilayah Jawa Tengah.
Selain itu, Kapolda turut mengingatkan jajarannya untuk mendukung arahan Kapolri terkait Asta Cita Presiden RI, termasuk dalam upaya swasembada pangan. Ia mendorong seluruh personel Polri untuk terus memberi kontribusi positif yang semakin mendekatkan Polri dengan masyarakat.
Sementara itu, Ketua Bhayangkari Daerah Jawa Tengah, Ny. Diana Ribut Hari Wibowo, juga memanfaatkan kesempatan kunjungan ini untuk melihat aktivitas di beberapa TK Kemala Bhayangkari. Selain silaturahmi, ia juga meninjau program ketahanan pangan melalui Pekarangan Pangan Lestari (P2L), yang diharapkan dapat membantu meningkatkan ketahanan pangan keluarga dan memanfaatkan pekarangan yang ada.
“Dengan adanya P2L, kita bisa memaksimalkan pemanfaatan pekarangan untuk ketahanan pangan keluarga,” tandasnya.
Kunjungan ini menunjukkan komitmen Polda Jateng dalam mempersiapkan pengamanan Pilkada Serentak 2024 serta mendukung kesejahteraan masyarakat melalui program-program yang berkesinambungan. (jn02)