KHAS Semarang Hotel Gelar “KHAS Berbagi” untuk Santuni Anak Panti Asuhan

0
WhatsApp Image 2025-03-08 at 20.35.21_aa574cf8

KHAS Semarang Hotel Gelar “KHAS Berbagi” untuk Santuni Anak Panti Asuhan (JatengNOW/Dok)

SEMARANG, JATENGNOW.COM – KHAS Semarang Hotel kembali menggelar kegiatan sosial di bulan Ramadan dengan tajuk “KHAS Berbagi”, yang bertujuan untuk menyebarkan kebahagiaan kepada anak-anak panti asuhan di Kota Semarang.

Kegiatan ini melibatkan seluruh karyawan KHAS Semarang Hotel yang turut serta dalam berbagi sedekah ke beberapa panti asuhan. Tidak hanya memberikan bantuan, hotel ini juga mengundang anak-anak panti asuhan untuk menikmati hidangan berbuka puasa bersama dalam suasana penuh kebersamaan.

General Manager KHAS Semarang Hotel, Mis Mariani Rakib, menyampaikan harapannya agar kegiatan ini menjadi inspirasi bagi banyak pihak untuk berbagi kepada sesama.

“Semoga melalui kegiatan KHAS Berbagi, kami dapat mempermudah para dermawan dalam berbagi di bulan Ramadan kali ini. Kami berharap lebih banyak pihak yang bekerja sama untuk menyukseskan kegiatan ini,” ujar Mis Mariani Rakib.

Untuk mendorong partisipasi masyarakat, KHAS Semarang Hotel juga menawarkan Paket Iftar KHAS Berbagi, di mana dengan harga mulai Rp50.000, para dermawan bisa berbagi hidangan buka puasa sekaligus mendapatkan fasilitas ruang meeting secara gratis untuk acara berbagi mereka.

KHAS Semarang Hotel berharap inisiatif ini dapat menjadi jembatan bagi masyarakat Kota Semarang yang ingin menyalurkan kepedulian kepada mereka yang membutuhkan.

Informasi lebih lanjut mengenai program ini dapat diperoleh dengan mengunjungi KHAS Semarang Hotel atau menghubungi 024-86570840 dan 081215167870 via WhatsApp. Kegiatan promosi lainnya juga dapat dilihat melalui akun Instagram @khassemaranghotel. (jn02)

About Author

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *