Kunjungi YPAC Solo, Ahmad Luthfi Tegaskan Komitmen untuk Disabilitas Jawa Tengah
SOLO, JATENGNOW.COM – Gubernur Terpilih Jawa Tengah 2024, Ahmad Luthfi, mengunjungi Yayasan Pembinaan Anak Cacat (YPAC) Solo pada Minggu (22/12/2024) di Jalan Slamet Riyadi, Kecamatan Laweyan. Kunjungan ini merupakan bagian dari rangkaian peringatan Hari Disabilitas Internasional, sebagai wujud kepedulian terhadap kaum disabilitas.
Dalam suasana yang hangat, Ahmad Luthfi menyampaikan pesan inspiratif kepada anak-anak di YPAC Solo agar tetap bersemangat dan percaya diri menghadapi masa depan.
“Ini momen istimewa bagi saya karena dapat bertemu dengan anak-anak luar biasa di YPAC Solo. Di sisi lain, ini juga sekolah anak saya. Saya ingin menyampaikan semangat agar mereka tetap percaya diri dan terus menatap masa depan dengan penuh harapan,” ujar Ahmad Luthfi.
Ahmad Luthfi tampak akrab berinteraksi dengan anak-anak disabilitas. Ia berbincang, berbagi cerita, dan berfoto bersama mereka. Suasana penuh keceriaan tersebut menggambarkan semangat inklusi sosial yang menjadi fokus utama kunjungannya.
“Momen seperti ini sangat penting untuk menunjukkan bahwa semua anak, termasuk anak-anak disabilitas, memiliki peran yang sama dalam membangun masa depan bangsa,” lanjutnya.
Ahmad Luthfi juga menegaskan komitmennya untuk mendukung anak-anak disabilitas, khususnya dalam akses pendidikan dan pengembangan bakat.
“Kami ingin memastikan anak-anak disabilitas di Jawa Tengah mendapatkan fasilitas pendidikan dan pelatihan yang memadai. Mereka adalah bagian penting dari generasi penerus bangsa,” tegasnya.
Kunjungan ini juga bertujuan untuk meningkatkan kesadaran masyarakat akan pentingnya inklusi sosial bagi penyandang disabilitas. Ahmad Luthfi berharap langkah kecil ini dapat memotivasi masyarakat untuk lebih peduli terhadap anak-anak disabilitas.
“Setiap anak memiliki potensi luar biasa, termasuk anak-anak berkebutuhan khusus. Tugas kita adalah memberikan mereka kesempatan yang setara untuk berkembang,” tambahnya.
Kehadiran Ahmad Luthfi di YPAC Solo mendapat apresiasi dari pihak yayasan dan para orang tua. Mereka mengungkapkan bahwa dukungan seperti ini mampu memotivasi anak-anak untuk lebih percaya diri dalam meraih mimpi mereka.
Dengan komitmennya yang kuat, Ahmad Luthfi menginspirasi harapan baru bagi anak-anak disabilitas di Jawa Tengah, menjadikan mereka bagian dari masa depan bangsa yang inklusif dan penuh kesempatan. (jn02)