Libur Lebaran Dipotong, PSS Sleman Fokus Hadapi Arema FC

0

bek asing PSS Sleman asal Brasil, Thales Lira (JatengNOW/Dok)

SLEMAN, JATENGNOW.COM – Liburan panjang Hari Raya Idul Fitri 2024 harus dikorbankan skuat PSS Sleman. Pasalnya, mereka hanya mendapat jatah libur dua hari sebelum kembali berjibaku di pekan ke-31 BRI Liga 1 2023/24 melawan Arema FC, Senin (15/4/2024).

Sebelumnya, sempat muncul kabar penundaan kompetisi selama perhelatan Piala Asia U23 2024 di Qatar. Namun, rencana tersebut batal terlaksana akibat penolakan dari peserta BRI Liga 1.

Ketidakpastian jadwal ini sempat membuat para pemain, termasuk bek asing asal Brasil, Thales Lira, dilanda kecemasan.

“Awalnya, saat penundaan terjadi, kami cemas karena tidak tahu kapan kami akan bermain lagi. Hal ini sempat membuat fokus dan konsentrasi kami terganggu,” ungkap Thales seusai latihan di Lapangan Pakembinangun, Sleman, Sabtu (13/4/2024) sore.

“Setelah ada kejelasan tanggal kembalinya kompetisi, kami langsung fokus berlatih untuk pertandingan berikutnya. Tentu saja kami optimis meraih tiga poin,” sambungnya.

Thales mengakui bahwa jadwal padat di bulan April ini menjadi tantangan bagi seluruh pemain. Namun, motivasi tinggi untuk keluar dari zona degradasi dan melawan Arema FC menjadi penyemangat mereka.

“Ini pertandingan krusial, dua tim sama-sama berjuang keluar dari zona degradasi dan butuh kemenangan. Kami diuntungkan bermain di kandang dengan dukungan suporter. Kami harus tampil lebih bagus dan lebih kuat untuk meraih kemenangan,” pungkasnya. (jn02)

About Author

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *