Membangun Tim Garuda Masa Depan: Nova Arianto Bidik Pemain Tinggi

0

Pelatih tim U-16, Nova Arianto (JatengNOW/Dok. PSSI)

JAKARTA, JATENGNOW.COM – Pelatih tim U-16, Nova Arianto, memberikan penjelasan detail mengenai kriteria postur tinggi yang menjadi salah satu fokusnya dalam seleksi pemain untuk timnya. Seleksi pemain untuk gelombang ketiga telah dimulai sejak 25-28 Februari.

Nova sebelumnya telah mengungkapkan bahwa kriteria penting yang dicari adalah tinggi badan dan postur tubuh.

“Kriteria yang pasti tinggi badan ya, karena saya ingin bermain di level Asia. Tinggi badan menjadi hal yang sangat utama, terutama untuk pemain belakang, kiper, dan striker yang diharapkan memiliki postur di atas 175 cm,” jelasnya.

Menurut Nova, persiapan ini adalah bagian dari pembentukan generasi tim nasional untuk masa depan.

“Saya menyiapkan gen tim nasional ke depannya dengan postur yang tinggi. Karena minimal pemain akan naik 1cm pertahunnya,” tambahnya pada Senin (26/2/2024).

Nova menjelaskan bahwa pemain yang tingginya saat ini 175 cm, diperkirakan akan mencapai tinggi 179-180 cm ketika usianya genap 20 tahun.

“Karena tinggi pemain di usia 20 sudah mencapai puncaknya. Itulah mengapa saya mencari pemain dengan minimal tinggi 175 cm.”

Kebijakan ini didasarkan pada pengalaman Nova di Piala Asia 2023, di mana Indonesia menghadapi tim dengan pemain yang jauh lebih tinggi, seperti Irak dan Australia. Kelemahan postur menjadi kendala yang cukup signifikan dalam memberikan perlawanan di lapangan.

Seleksi pemain yang dilakukan Nova tidak hanya bertujuan untuk memperkuat tim U-16 saat ini, tetapi juga untuk menciptakan fondasi bagi perkembangan tim nasional Indonesia di masa depan. (jn02)

About Author

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *