MUI Apresiasi Peran Polri dalam Menjaga Keamanan dan Persatuan

Ketua Umum MUI, KH Anwar Iskandar (JatengNOW/Dok)
JAKARTA, JATENGNOW.COM – Majelis Ulama Indonesia (MUI) mengapresiasi kinerja Kepolisian Negara Republik Indonesia (Polri) dalam menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat (kamtibmas). Ketua Umum MUI, KH Anwar Iskandar, menegaskan bahwa stabilitas keamanan di Indonesia masih dalam kondisi yang baik berkat peran aktif aparat kepolisian.
“Kita hidup di tengah masyarakat yang tingkat stabilitas keamanan dan persatuannya masih dalam koridor yang menggembirakan,” ujar KH Anwar Iskandar dalam keterangannya, Senin (3/3/2025).
Meskipun berbagai peristiwa seperti konflik sosial, unjuk rasa, tawuran, hingga aksi geng motor kerap terjadi, Polri dinilai mampu menangani permasalahan tersebut dengan baik sehingga situasi tetap kondusif.
Ia menekankan bahwa kehadiran Polri menjadi faktor utama dalam menjaga stabilitas masyarakat. Tanpa keberadaan aparat kepolisian, berbagai potensi gangguan keamanan bisa semakin tak terkendali.
“Alhamdulillah, semuanya bisa ditangani dengan baik. Ini menunjukkan betapa pentingnya kehadiran polisi di tengah masyarakat,” ujarnya.
Lebih lanjut, Ketua MUI menyoroti peran Polri dalam memberikan perlindungan kepada masyarakat. Menurutnya, tidak semua warga memiliki pemahaman yang cukup mengenai cara menjaga keamanan atau menangani konflik sosial. Di sinilah Polri hadir untuk memberikan rasa aman dan melindungi masyarakat dari berbagai ancaman.
“Pengetahuan masyarakat tentang keamanan masih terbatas. Tapi dengan hadirnya polisi, masyarakat merasa terlindungi, merasa aman, dan lebih tenang,” katanya.
Sebagai institusi penegak hukum, Polri memiliki tanggung jawab untuk memastikan bahwa setiap warga negara mendapatkan keadilan. Ketua MUI berharap Polri terus menjalankan tugasnya dengan profesionalisme dan komitmen tinggi dalam melayani, mengayomi, serta memberikan kepastian hukum bagi masyarakat.
“Masyarakat membutuhkan rasa keadilan, dan polisi kita telah hadir di tengah masyarakat dengan baik dalam rangka penegakan hukum serta pemeliharaan keadilan,” pungkasnya.
Dengan peran strategis yang dijalankan Polri, diharapkan keamanan dan persatuan di Indonesia terus terjaga, sehingga masyarakat dapat menjalani kehidupan dengan rasa aman dan tenteram. (jn02)