Nusantara United Bidik Penutupan Putaran Pertama Liga 2 dengan Hasil Positif Lawan Bhayangkara
TEGAL, JATENGNOW.COM — Nusantara United FC (NUFC) bertekad menutup putaran pertama Liga 2 musim ini dengan torehan positif. Tim yang dipimpin oleh Supardi Nasir akan bertanding menghadapi Bhayangkara FC pada pekan kedelapan di Stadion Tri Sanja, Kabupaten Tegal, Minggu (27/10) pukul 15.30 WIB.
Saat ini, Nusantara United menjadi satu-satunya tim di Grup 2 yang belum terkalahkan, dengan rekor tiga kemenangan dan empat hasil imbang. Pelatih kepala Nusantara United, Salahuddin, menyatakan bahwa misi mereka dalam laga ini adalah mempertahankan rekor tak terkalahkan.
“Misi kami untuk menutup putaran pertama musim reguler adalah tidak terkalahkan. Artinya, kami ingin mencuri poin melawan Bhayangkara FC,” ujarnya dalam sesi jumpa pers jelang pertandingan.
Ia mengakui bahwa Bhayangkara FC akan menjadi lawan yang kuat, namun timnya akan memberikan performa maksimal untuk meraih hasil terbaik.
“Kami akan menghadapi pertandingan yang sulit. Ini ujian penting bagi kami. Tapi saya pastikan tim akan memberikan penampilan terbaik. Kami benar-benar ingin mendapatkan hasil maksimal,” tambah Salahuddin.
Pada pertandingan sebelumnya, Nusantara United berhasil mengalahkan Persekat Tegal dengan skor tipis 2-1, juga di Stadion Tri Sanja. Kemenangan tersebut memberi kepercayaan diri tambahan bagi NUFC yang saat ini berada di posisi ketiga klasemen sementara dengan 13 poin. Mereka hanya terpaut satu poin di bawah Bhayangkara FC dan PSIM Yogyakarta yang sama-sama mengoleksi 14 poin.
Laga ini tidak hanya menjadi ujian konsistensi bagi Nusantara United, tetapi juga menentukan posisi mereka di papan atas klasemen Grup 2. (jn02)