Persis Solo Bidik Momentum Kebangkitan Saat Menjamu Persita di Manahan 

0
IMG-20260103-WA0047

Pelatih Kepala Persis Solo Milomir Seslija dan Bek Persis Cleyton Santos saat PMPC di Stadion Manahan (JatengNOW/Benediktus Candra)

SOLO, JATENGNOW.COM – Persis Solo bertekad bangkit saat menjamu Persita Tangerang dalam lanjutan BRI Super League 2025/2026 di Stadion Manahan, Solo, Minggu (4/1/2026). Laga ini dijadwalkan kick off pukul 15.30 WIB dan menjadi momen penting bagi Laskar Sambernyawa untuk keluar dari tren kurang positif.

Pelatih kepala Persis Solo Milomir Seslija menilai Persita sebagai lawan yang solid dan terorganisir dengan baik. Menurutnya, tim tamu kerap menyulitkan lawan dan memiliki mental bertanding yang kuat.

“Persita adalah tim yang sangat terorganisir dan sering membuat banyak masalah bagi lawan. Mereka sekarang tampil lebih kompetitif dengan mindset yang lebih baik,” ujar pelatih yang akrab disapa Coach Milo.

Meski demikian, Milo menegaskan timnya tidak ingin terbebani tekanan hasil. Ia memilih agar para pemain fokus pada detail permainan dan perbaikan diri di atas lapangan.

“Kami tidak ingin hanya fokus pada hasil akhir. Jika kami fokus pada hal-hal kecil dan memperbaiki diri sendiri, peluang untuk mendapatkan poin akan lebih terbuka,” jelasnya.

Terkait Persis yang menjadi salah satu tim dengan catatan kebobolan cukup tinggi, Milo mengakui hal tersebut sebagai pekerjaan rumah serius. Namun ia menegaskan masalah pertahanan bukan semata tanggung jawab lini belakang.

“Ini bukan hanya soal kiper atau bek, tetapi pekerjaan kolektif seluruh tim. Situasi sulit ini justru harus membuat kami lebih bersatu dan bangkit untuk tampil lebih baik,” tegasnya.

Milo juga membandingkan situasi musim ini dengan musim lalu. Menurutnya, tantangan yang dihadapi Persis saat ini jauh lebih berat dan membutuhkan kerja keras serta keberanian ekstra dari seluruh pemain.

“Progress yang ada belum cukup. Kami harus bekerja lebih keras, lebih berani, dan tampil dengan energi yang lebih besar jika ingin mendapatkan hasil yang lebih baik,” katanya.

Kepada suporter, Milo berharap dukungan penuh tetap diberikan meski tim sedang berada dalam fase sulit.

“Solo adalah kota yang pantas memiliki klub yang bertahan di liga teratas. Di momen seperti ini, kami harus tetap bersama dan terus berkomitmen memberikan yang terbaik,” ungkapnya.

Sementara itu, bek Persis Clayton Santos menyatakan kesiapan tim jelang laga penting ini. Ia menilai persiapan berjalan baik dan para pemain siap tampil berbeda.

“Kami menjalani persiapan yang cukup bagus. Besok kami harus membuat perbedaan, mencuri momentum, dan berjuang untuk keluar dari situasi sulit,” kata Clayton.

Laga melawan Persita Tangerang diharapkan menjadi titik balik bagi Persis Solo untuk kembali menemukan performa terbaik di sisa kompetisi musim ini. (jn02)

Penulis

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *