Polda Jateng Imbau Masyarakat Waspadai Modus Penipuan Mengatasnamakan Pejabat Polri

0

Kabidhumas Polda Jateng Kombes pol Satake Bayu S (JatengNOW/Dok. Polda Jateng)

SEMARANG, JATENGNOW.COM – Kabidhumas Polda Jateng Kombes pol Satake Bayu S mengimbau masyarakat untuk berhati-hati terhadap modus penipuan mengatasnamakan seseorang atau pejabat yang meminta sejumlah uang.

“Hal ini marak terjadi, terutama saat ada pergantian pejabat di suatu instansi,” ujar Kombespol Satake Bayu, Rabu (20/12/2023).

Ia menyampaikan, belum lama ini di tubuh Polda Jateng terjadi rotasi kepimpinan mulai dari jabatan Wakapolda, Direktur, dan beberapa Kapolres.

“Karena itu, kami mengimbau masyarakat agar tidak mudah percaya bila ada oknum yang menghubungi baik secara langsung via telepon atau melalui pesan singkat dan mengaku sebagai pejabat polri untuk meminta sejumlah uang atau barang dengan sejumlah alasan,” kata Kombespol Satake Bayu.

Ia menegaskan, Polda Jateng tidak pernah meminta sejumlah uang atau barang kepada masyarakat. Jika ada oknum yang mengaku sebagai pejabat polri dan meminta sejumlah uang atau barang, masyarakat diminta untuk tidak percaya dan tidak menanggapinya.

“Masyarakat dapat melaporkan hal tersebut ke polisi terdekat,” pungkasnya. (jn02)

About Author

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *