Satlantas Sukoharjo Razia Knalpot Brong di Sekolah, Puluhan Pelajar Terjaring
SUKOHARJO, JATENGNOW.COM – Satlantas Polres Sukoharjo menggelar razia knalpot brong di sejumlah sekolah di wilayah Kabupaten Sukoharjo, Jawa Tengah. Razia ini dilakukan untuk menekan tingginya angka pelanggaran penggunaan knalpot brong yang kerap meresahkan masyarakat.
Dalam razia yang digelar pada Jumat (5/1/2024) tersebut, petugas berhasil menjaring puluhan sepeda motor milik pelajar yang menggunakan knalpot brong. Petugas kemudian melakukan pendataan dan penindakan kepada para pelanggar.
“Knalpot brong merupakan salah satu pelanggaran lalu lintas yang dapat mengganggu ketertiban dan kenyamanan masyarakat,” kata Kasat Lantas Polres Sukoharjo AKP Betty Nugroho.
Ia menambahkan, penggunaan knalpot brong juga dapat membahayakan keselamatan pengendara dan pengguna jalan lainnya. Suara knalpot yang terlalu bising dapat membuat pengemudi lain menjadi kaget dan kehilangan konsentrasi.
Bagi pelanggar penggunaan knalpot brong, petugas akan memberikan sanksi berupa tilang dan penyitaan kendaraan. Kendaraan yang disita akan dikembalikan kepada pemiliknya setelah pelanggar mengganti knalpotnya dengan yang sesuai standar.
“Kami mengimbau kepada seluruh masyarakat, khususnya para pelajar, untuk tidak menggunakan knalpot brong. Selain melanggar aturan, penggunaan knalpot brong juga dapat membahayakan diri sendiri dan orang lain,” pungkas AKP Betty. (jn02)