TRAGIS! Diduga Cek-cok dengan Kekasih, Anggota Polres Wonogiri Ditemukan Bunuh Diri
Korban diduga nekat mengakhiri hidupnya dengan cara gantung diri lantaran cek cok dengan sang kekasih.
WONOGIRI, JATENGNOW.COM – Nasib tragis dialami seorang anggota Polres Wonogiri. Diduga cek-cok dengan sang kekasih, seorang anggota Polres Wonogiri nekat melakukan bunuh diri.
Anggota Polres Wonogiri, Jawa Tengah, ditemukan meninggal dunia di barak. Korban diduga nekat mengakhiri hidupnya dengan cara gantung diri lantaran diduga sebelumnya cek-cok dengan sang pacar.
Anggota Polres Wonogiri tersebut bernama Bripda Muhammad Ridho ditemukan meninggal di barak Polres Wonogiri, Selasa 9 Januari 2024, pagi.
Korban diduga nekat mengakhiri hidupnya dengan cara gantung diri lantaran cek cok dengan sang kekasih.
Kepergian pria berusia 20 tahun terebut meninggalkan kesedihan di sanak saudara. Setelah disemayamkan di rumah duka, jenazah korban langsung disemayamkan di pemakaman umum di Dukuh Ngablak, Kecamatan Sragen Kota, Kabupaten Sragen, Jawa Tengah.
Dari hasil forensik visum et repertum, petugas tidak menemukan adanya tanda tanda bekas penganiayaan di tubuh korban.
Kapolres Wonogiri, AKBP Indra Waspada yang dikonfirmasi membenarkan kejadian salah seorang anggotanya meninggal dengan cara bunuh diri.
“Innalilahi 3x telah meninggal dunia putra terbaik kita Bripda Muhammad Ridho yang saat ini sudah dilaksanakan pemakaman di Sragen,” kata Kapolres Wonogiri AKBP Indra Waspada kepada awak media, dilansir KlikSoloNews, jejaring JatengNOW.
“Jadi memang, saya sampaikan ke teman-teman media, bahwa pada hari ini (Selasa 9 Januari 2024) tadi pukul 09.20 wib telah terjadi di lokasi barak yang ada di Polres Wonogiri, seorang anggota Polri berpangkat Bripda dengan mengakhiri hidupnya dengan gantung diri,” terang Kapolres.
Latar belakang persoalan tersebut hingga Bripda Muhammad Ridho, lanjut Indra Waspada dikarenakan cek-cok dengan pacaranya, sehingga mengakhiri hidup dengan bunuh diri.
“Langkah-langkah yang dilakukan dari kepolisian, kita sudah melakukan upaya penyelidikan sampai saat ini, yang kedua kita melakukan visum dan visum menyatakan tidak ada tanda-tanda kekerasan. Ini murni memnag penyebab kematian karena bunuh diri,” jelas Indra Waspada.
Dijelaskan, almarhum Bripda Muhammad Ridho adalah anggota Banitdalmas Satsamapta Polres Wonogiri. Almarhum ditemukan meninggal dunia di barak Polres Wonogiri dengan posisi gantung diri menggunakan seutas tali di balik pintu kamar. (jn01)