Jelang Lawan Persebaya, Jordy Tutuarima: Mental Kuat Kunci Kebangkitan Persis Solo

0
IMG-20250206-WA0073

Jordy Tutuarima (JatengNOW/Benediktus Candra)

SOLO, JATENGNOW.COM – Persis Solo akan menghadapi tantangan berat dari Persebaya Surabaya dalam lanjutan BRI Liga 1 di Stadion Manahan Solo pada Jumat, 7 Februari 2025. Pertandingan ini akan menjadi ujian bagi Persis Solo yang saat ini berada di posisi juru kunci klasemen sementara Liga 1.

Namun, di tengah situasi sulit ini, pemain Persis Solo, Jordy Tutuarima, menegaskan bahwa timnya telah bekerja keras dan mempersiapkan segalanya dengan baik untuk menghadapi Persebaya Surabaya. Ia juga percaya diri dengan kemampuan timnya untuk keluar dari situasi sulit ini.

“Tentu kami sudah bekerja keras dan mempersiapkan segalanya seperti yang dilakukan di sesi latihan dan saya masih percaya diri dengan kemampuan kita untuk keluar dari situasi sulit ini. Karena kita sudah banyak melakukan hal dan bekerja keras di sesi latihan untuk menyiapkan laga ini,” kata Jordy saat sesi jumpa pers jelang laga (6/2/2025).

Jordy juga menyoroti pentingnya mental dalam sepak bola. Ia berharap pengalamannya dapat membantu tim dan pemain lain untuk lebih yakin dan tetap fokus menatap pertandingan-pertandingan yang tersisa.

“Saya pikir sepak bola memang akan selalu kombinasi dari kesiapan dan persiapan untuk menghadapi match selanjutnya. Tapi menurut saya penting untuk terus menatap depan untuk melakukan apa yang kita lakukan,” ungkapnya.

Lebih lanjut, Jordy mengungkapkan dengan pengalaman yang sudah diperoleh, dia berharap dapat membantu tim dan para pemain lain untuk lebih yakin supaya kita bisa tetap menatap pertandingan tersisa di kompetisi.

“Saya tidak bisa berkata bahwa kita tidak berusaha melakukan apapun. Karena pada kenyataannya kita selalu melakukan yang terbaik di latihan dan besok kita juga akan memberikan hal terbaik ketika melawan Persebaya. Yang bisa kami janjikan hanya satu yaitu berusaha untuk bermain terbaik dan menatap ke depan,” pungkasnya.

Jordy berharap mental yang kuat dapat menjadi kunci kebangkitan Persis Solo di laga melawan Persebaya Surabaya. Ia juga mengajak seluruh rekan timnya untuk tidak menyerah dan terus berjuang demi meraih hasil yang terbaik. (jn02)

About Author

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *