Mesin Golkar Siap Menggempur, Menangkan Ahmad Luthfi-Taj Yasin di Pilgub Jateng 2024
SUKOHARJO, JATENGNOW.COM – Partai Golkar mulai mengaktifkan mesin politiknya untuk memenangkan pasangan calon gubernur dan calon wakil gubernur (cagub-cawagub) Jawa Tengah, Ahmad Luthfi-Taj Yasin, dalam Pemilihan Gubernur (Pilgub) Jateng 2024. Dengan optimisme yang tinggi, Partai Golkar menargetkan suara terbanyak dalam pilkada serentak yang akan dihelat pada 27 November mendatang, berbekal peningkatan suara di Pemilu 2024.
Rapat konsolidasi pemenangan pilkada serentak digelar oleh pengurus DPD I Partai Golkar Jawa Tengah di Grand Mercure Solo Baru, Sukoharjo pada Sabtu (5/10/2024), dimulai sekitar pukul 15.00 WIB. Acara tersebut dihadiri oleh Ketua Umum Partai Golkar, Bahlil Lahadalia, Ketua DPD I Partai Golkar Jawa Tengah, Panggah Susanto, serta sejumlah struktural DPP Partai Golkar se-Jawa Tengah. Cagub Jawa Tengah Ahmad Luthfi, yang diusung Partai Golkar dalam Pilgub 2024, juga turut hadir dalam rapat tersebut.
Ketua DPD I Partai Golkar Jawa Tengah, Panggah Susanto, menegaskan bahwa pengurus dan kader partai telah memanaskan mesin politik untuk memastikan kemenangan pasangan Ahmad Luthfi-Taj Yasin.
“Kader partai bergerak satu komando untuk memenangkan pasangan Ahmad Luthfi-Taj Yasin dalam Pilkada Jawa Tengah. Soliditas kader partai di masing-masing daerah di Jawa Tengah menjadi kunci keberhasilan,” ujar Panggah.
Ia juga menjelaskan bahwa Partai Golkar telah berhasil meraih hasil yang memuaskan dalam Pemilu 2024, baik di tingkat pusat, provinsi, maupun kota/kabupaten. Kenaikan suara yang signifikan di Pemilu ini juga berkontribusi terhadap peningkatan jumlah kursi Partai Golkar di DPRD Jawa Tengah dari 12 menjadi 17 kursi.
“Kenaikan suara di Pemilu 2024 menjadi modal berharga untuk menatap Pilkada serentak. Kami optimis pasangan Ahmad Luthfi-Taj Yasin bakal memenangi pilkada,” tambahnya.
Ahmad Luthfi, sebagai cagub nomor urut dua, menekankan pentingnya mesin politik Partai Golkar untuk mendukung langkah mereka dalam kontestasi Pilgub. Ia berharap agar Jawa Tengah bisa bersaing dan tidak kalah dengan provinsi lainnya di pulau Jawa.
“Saya ingin memajukan Jawa Tengah dengan bersinergi bersama pemerintah pusat dan berkolaborasi dengan pemerintah daerah se-Jawa Tengah. Terima kasih sebesar-besarnya untuk jajaran pengurus dan kader Partai Golkar. Mari kita bergerak bersama-sama untuk mewujudkan Jawa Tengah yang lebih maju dan hebat, serta memberikan manfaat yang lebih bagi masyarakat,” ungkap Luthfi. (jn02)