Persis Solo Masih Punya Peluang Lolos ke Championship Series, Tapi Harus Sapu Bersih Sisa Pertandingan
SOLO, JATENGNOW.COM – Kekalahan Persis Solo dari Persija Jakarta di laga pekan ke-31 BRI Liga 1 2023/24 membuat langkah mereka ke fase Championship Series semakin terjal. Meski begitu, peluang Laskar Sambernyawa untuk lolos belum tertutup sepenuhnya.
Saat ini, Persis berada di peringkat ke-8 klasemen dengan 44 poin, terpaut 6 poin dari Madura United FC di posisi ke-4. Dengan hanya tiga pertandingan tersisa, Persis wajib menyapu bersih kemenangan dan berharap pesaing mereka terpeleset.
Dua laga kandang menanti Persis, yaitu melawan Persikabo 1973 pada 22 April dan Persita Tangerang pada 26 April, di Stadion Manahan Solo. Sedangkan laga tandang terakhir mereka adalah melawan Bhayangkara Presisi FC pada 30 April.
Ketiga lawan Persis di laga sisa ini berada di papan bawah klasemen, dengan Persikabo 1973 sudah dipastikan terdegradasi. Persita dan Bhayangkara FC masih berjuang keras untuk menghindari jurang degradasi.
“Pertandingan tersisa tentu kami akan fokus untuk memenangkan laga. Tidak ada tawar menawar. Kami tidak melihat tim lain, kami fokus pada permainan kami sendiri,” kata kapten Persis Solo, Rian Miziar.
Meskipun tim papan bawah, Rian Miziar mewanti-wanti anak asuhnya untuk mewaspadai kekuatan lawan. Bhayangkara FC, contohnya, baru saja meraih kemenangan telak 7-0 atas Persik Kediri, tim yang berada di peringkat ke-7.
“Tidak ada jaminan tim papan atas bakal menang atas tim papan bawah. Lihat saja Bhayangkara FC yang mampu menang telak atas Persik Kediri,” ujar Rian.
Persis Solo harus tampil maksimal di sisa pertandingan dan berharap keberuntungan berpihak pada mereka untuk bisa lolos ke Championship Series. (jn02)