Pj Gubernur Jateng Dukung Proliga 2024 dan Optimistis Bola Voli Jateng Berjaya

Pj Gubernur Jateng Dukung Proliga 2024 dan Optimis Bola Voli Jateng Berjaya (JatengNOW/Dok)
SEMARANG, JATENGNOW.COM – Penjabat (Pj) Gubernur Jawa Tengah, Nana Sudjana, menunjukkan dukungan penuhnya terhadap penyelenggaraan putaran kedua final four Proliga 2024 di GOR Jatidiri, Semarang, pada Jumat (12/7/2024).
“Ini kebanggaan bagi masyarakat Jateng, karena pertandingan Proliga juga dilakukan di Semarang,” kata Nana seusai menonton pertandingan.
Nana yang menyaksikan pertandingan antara Jakarta LavAni Allo Bank melawan Jakarta Bhayangkara Presisi hingga selesai, didampingi oleh Presiden ke-6 Republik Indonesia Susilo Bambang Yudhoyono dan Menteri ATR/BPN Agus Harimurti Yudhoyono di tribun VVIP.
Nana mengungkapkan antusiasme masyarakat Jawa Tengah terhadap Proliga 2024. Menurutnya, bola voli merupakan olahraga yang digemari oleh berbagai kalangan masyarakat.
“Saya selaku Pj Gubernur menyambut baik. Memang bola voli ini olahraga masyarakat, dan banyak disukai berbagai kalangan,” ungkapnya.
Lebih lanjut, Nana menjelaskan bahwa Proliga 2024 tidak hanya menyemarakkan olahraga bola voli, tapi juga memberikan dampak positif bagi masyarakat di Jawa Tengah.
“Event ini dapat meningkatkan perekonomian warga,” ujar Nana.
Nana menegaskan bahwa penyelenggaraan event olahraga seperti Proliga 2024 sejalan dengan program Pemerintah Provinsi Jawa Tengah untuk mendongkrak prestasi olahraga dan meningkatkan perekonomian.
“Salah satunya, dengan menggelar berbagai event olahraga yang dipadukan dengan pariwisata atau sport tourism,” jelasnya.
Sejak Februari 2024, Pemprov Jateng telah menggelar event sport tourism bertajuk Specta Jateng. Event ini mencakup 14 cabang olahraga dengan 14 event yang akan terus ditingkatkan setiap tahunnya.
“Ada beberapa cabang olahraga dengan 14 event, yang akan terus kami tingkatkan tahun ke tahun. Salah satunya, ada bola voli yang sudah kami laksanakan beberapa bulan lalu,” jelas Nana.
Nana berharap dengan berbagai event olahraga, termasuk Proliga 2024, bola voli Jawa Tengah dapat terus berkembang dan berjaya.
“Kami harapkan bola voli Jateng tidak kalah dengan provinsi-provinsi lain. Juga atlet kita (Jateng), bisa bersaing di event nasional dan internasional,” kata Nana. (jn02)