PREDIKSI Arema FC vs Persikabo 1973: Singo Edan Incar Tiga Poin Perdana

0
arema fc persija

PREDIKSI Arema FC vs Persikabo 1973: Singo Edan Incar Tiga Poin Perdana. (jatengnow/dok LIB)

GIANYAR, JATENGNOW.COM – Prediksi Arema FC vs Persikabo 1973, Singo Eda incar tiga poin perdana.

Pekan ke-10 BRI Liga 1 2023/24 Arema FC akan menjamu Persikabo 1973 di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, Senin 28 Agustus 2023, sore.

Arema FC yang sedang percaya diri usai menahan imbang Persija Jakarta dan bergabungnya pelatih baru Fernando Valente bersama tim menargetkan tiga poin perdana.

Hal tersebut diamini asisten pelatih Arema FC Kuncoro. Apalagi selama sembilan pekan timnya belum merasakan kemenangan, menempatkan Arema FC di dasar klasemen sementara.

“Insyaallah besok awal kebangkitan Arema. Mudah-mudahan Allah memudahkan mendapat poin,” harap Kuncoro dilansir laman resmi LIB.

Saat ini kedua tim sama-sama penghuni papan bawah klasemen sementara, Arema FC di posisi ke-18 sedangkan Persikabo 1973 di posisi ke-15. Namun beda nasib di laga sebelumnya, Arema FC baru saja menambah satu poin sedangkan lawan kalah dari pemuncak klasemen Madura United FC.

Hal tersebut menjadi modal dan motivasi tim untuk meraih poin penuh di kandang sendiri. Apalagi selama sembilan pekan tim berjuluk Singo Edan itu belum merasakan kemenangan.

Meskipun Persikabo 1973 mengalami 3 kali kekalahan beruntun tapi Kuncoro tidak ingin meremehkan. Terlebih dengan bergabungnya pelatih Aji Santoso meskipun belum sempat merombak banyak di tim.

Tapi dia sudah mengantisipasi agar Dedik Setiawan dkk tidak hanya mewaspadai satu orang pemain saja. Namun siapa yang terdekat agar tidak bisa lolos dari penjagaan saat pertandingan berlangsung.

“Kalau secara kualitas lawan Persija lebih, tapi pertandingan ini kita anggap sama. Kita tekankan setiap pertandingan itu final jadi lawan siapa saja akan semangat seperti itu,” ujar asisten pelatih berlisensi B AFC.

“Coach Aji ini pelatih bagus Indonesia. Yang diwaspadai kolektif siapa yang terdekat itu yang diwaspadai. Kalau per orang bisa lolos,” pungkasnya. (jn01)

About Author

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *