Persis Solo Incar Kemenangan di Zona Netral Lawan PSS, Ong Kim Swee Waspada!

Pelatih Kepala Persis Solo, Ong Kim Swee (JatengNOW/Benediktus Candra)
SEMARANG, JATENGNOW.COM – Persis Solo akan bertandang ke Stadion Jatidiri, Semarang, untuk menghadapi PSS Sleman dalam lanjutan pekan ke-27 BRI Liga 1 2024/25, Selasa (11/3) malam. Laskar Sambernyawa berambisi mempertahankan tren positif setelah lima pertandingan terakhir tanpa kekalahan.
Saat ini, Persis menempati peringkat ke-15 dengan 23 poin, hanya unggul satu angka dari PSS yang berada di posisi ke-17. Dengan selisih poin yang sangat tipis di papan bawah, pertandingan ini akan menjadi krusial bagi kedua tim yang berjuang menjauhi zona degradasi.
Pelatih Persis, Ong Kim Swee, menegaskan bahwa timnya harus menjaga fokus dan bekerja keras untuk meraih hasil maksimal. Ia menilai laga ini akan berlangsung sengit karena kedua tim sama-sama membutuhkan kemenangan.
“Kami menghadapi pertandingan yang sangat ketat. Kedua tim berada dalam situasi kritis, dan kami harus memperbaiki performa untuk memastikan hasil positif,” ujar Ong Kim Swee.
Pelatih asal Malaysia itu juga mengungkapkan bahwa timnya telah melakukan evaluasi untuk meningkatkan kualitas serangan dan memperkuat lini pertahanan setelah kebobolan dua gol di laga sebelumnya.
“Kami telah memperbaiki pola serangan agar lebih efektif dalam mencetak gol. Selain itu, lini pertahanan juga harus lebih solid agar tidak mudah ditembus lawan,” tambahnya.
Ong Kim Swee juga mengakui perkembangan permainan PSS Sleman setelah kemenangan mereka atas Persita Tangerang. Ia meminta anak asuhnya untuk tidak meremehkan tim lawan yang sedang dalam momentum kebangkitan.
“Mereka menunjukkan peningkatan signifikan dalam pertandingan terakhir. Kami harus waspada dan tidak boleh membuat kesalahan yang bisa merugikan tim,” katanya.
Pemain asing Persis, Jhon Cley, juga menegaskan kesiapan tim dalam menghadapi pertandingan ini. Ia optimistis dengan persiapan yang telah dilakukan dan bertekad membawa pulang poin penuh dari laga ini.
“Laga melawan PSS akan menjadi pertandingan penting. Kami harus bekerja keras dan meraih hasil positif,” ujar gelandang asal Brasil tersebut.
Sejak bergabung di putaran kedua Liga 1, Jhon Cley telah tampil dalam delapan pertandingan dengan total 650 menit bermain dan mencetak satu gol.
Dengan kondisi kedua tim yang sama-sama berjuang keluar dari papan bawah, duel di Stadion Jatidiri diprediksi akan berlangsung sengit dan menentukan posisi mereka di klasemen sementara Liga 1 musim ini. (jn02)