Juru Sembelih di Pekalongan Didorong Pahami Teknik Pemotongan Hewan Kurban yang Benar

0
image-88

Juru Sembelih di Pekalongan Didorong Pahami Teknik Pemotongan Hewan Kurban yang Benar (JatengNOW/DoK)

PEKALONGAN, JATENGNOW.COM – Para juru sembelih di Kota Pekalongan didorong untuk memahami teknik pemotongan hewan kurban yang benar sesuai syariat Islam. Hal ini disampaikan oleh Kepala Dinas Pertanian dan Pangan (Dinperpa) Kota Pekalongan, Lili Sulistyawati, pada acara sosialisasi penyembelihan hewan kurban di aula kantornya, Senin (10/6/2024).

Menurut Lili, sosialisasi ini bertujuan untuk memberikan pengetahuan dan pemahaman kepada para juru sembelih tentang pemilihan ternak kurban, tata cara penyembelihan, dan pemeriksaan kesehatan hewan.

“Hewan kurban haruslah dalam kondisi sehat, tidak cacat, tidak buta, tidak pincang, dan gemuk,” jelas Lili.

Ia menambahkan, juru sembelih juga harus menggunakan alat yang tajam untuk meminimalisir rasa sakit hewan saat disembelih.

“Alat yang digunakan harus tajam agar tiga saluran pada leher hewan, yaitu saluran pernapasan, pencernaan, dan pembuluh darah, dapat terpotong dengan sekali sayatan,” terangnya.

Wali Kota Pekalongan, Achmad Afzan Arslan Djunaid (Mas Aaf), yang turut hadir dalam acara tersebut, mendorong para juru sembelih untuk mengikuti pelatihan dan mendapatkan sertifikat khusus penyembelihan hewan.

“Walaupun ini bukan profesi sehari-hari, ayo ikuti pelatihan dan ayo bersertifikasi supaya masyarakat lebih aman dan nyaman ketika berkurban,” ajak Mas Aaf. (jn02)

About Author

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *